-
Konsultasi jurusan kuliah?
-
Mempersiapkan beasiswa?
-
Ingin sukses berkarir?
-
Atau mengembangkan diri?
Beasiswa Cahaya ITENAS 2016
Institut Teknologi Nasional (sering disingkat ITENAS) adalah nama sebuah perguruan tinggi swasta di Kota Bandung. Itenas diresmikan pada tahun 1972 dengan R. Mansoer Wiratmadja sebagai rektor pertamanya. Itenas memiliki tiga fakultas, yaitu Fakultas Teknologi Industri, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, dan Fakultas Seni Rupa dan Desain. Asrama mahasiswa, perumahan dosen, dan kantor pusat administrasi tidak terletak di kampus utama namun masih dalam jangkauan yang mudah untuk ditempuh.
Pada Tahun 2016, Itenas kembali memberikan kesempatan bagi Generasi Muda Terpilih untuk menikmati pendidikan tinggi selama kuliah di Kampus Itenas melalui pemberian beasiswa dengan nama program BEASISWA CAHAYA ITENAS 2016. Beasiswa Cahaya Itenas merupakan program bantuan bebas biaya pendidikan selama menempuh perkuliahan di Itenas selama 8 semester reguler dan 3 semester pendek (selama 4 tahun akademik). Biaya pendidikan ini meliputi Uang Pengembangan Pendidikan Wajib dan Sukarela, Uang Kuliah Tetap, Uang Kuliah Variabel dan Biaya Praktikum.
Peminat Beasiswa Cahaya Itenas yang berminat memilih program studi Teknik dan Desain hanya dapat diikuti oleh siswa/i jurusan IPA. Bagi Siswa/i Jurusan IPS yang ingin melanjutkan studi di Itenas dapat mengikuti Ujian Saringan Masuk dan One Day Test. |
||||||||||||||||||||||||||
Persyaratan yang dikirimkan ke alamat Itenas untuk Beasiwa Cahaya Itenas dengan kelengkapan : | ||||||||||||||||||||||||||
|
||||||||||||||||||||||||||
Download Persyaratan Lengkap | ||||||||||||||||||||||||||
Setiap peserta Beasiswa Cahaya Itenas WAJIB mengisi Pendaftaran Online di bsc.itenas.ac.id. Peserta Beasiswa Cahaya Itenas BEBAS BIAYA PENDAFTARAN Sumber: Klik di sini. |
Categories: Beasiswa