-
Konsultasi jurusan kuliah?
-
Mempersiapkan beasiswa?
-
Ingin sukses berkarir?
-
Atau mengembangkan diri?
Lagi Galau? Baca Buku Ini! Untuk Apa Kita Hidup?
Hidup hanya sekali. Mungkin ungkapan ini terdengar klise. Lantas, apakah kalian berani membantah?
Masalahnya, mengapa banyak di antara diri kita menyia-nyiakannya jika sudah tahu fakta itu? Mungkin karena kita lelah. Barangkali kita terlalu sering stres. Bisa jadi memang kita belum paham untuk apa kita hidup.
Setiap orang terlahir unik. Bahkan sepasang manusia kembar memiliki berderet perbedaan.
Setiap individu istimewa. Karena tidak ada orang yang paling tahu tentang diri kita selain diri sendiri.
Kita tak bisa memilih mau dilahirkan dari orang tua siapa, di negara mana, dari etnis apa, dan pada waktu kapan. Tapi, kita bisa memilih mau menjadi sosok yang seperti apa.
Huaaa, penasaran? Jadi, untuk apa kita hidup?
Pertama, mengabdi kepada Tuhan. Ini ialah tujuan tertinggi. Karena kita ada karena rencana-Nya. Apapun agama Anda, menyertakan Tuhan dalam setiap momen sudah menjadi keharusan.
Kedua, melayani sesama. Karena kita makhluk sosial, sudah menjadi kewajiban kita untuk menjadi “pelayan” orang lain. Apapun profesi yang kita tekuni.
Ketiga, menjadi pemecah masalah. Ini sudah menjadi rahasia umum. Semakin besar masalah yang dapat kita selesaikan, semakin bahagia kita. Karena semakin banyak orang yang merasa terbantu dengan kehadiran kita.
Keempat, menciptakan nilai tambah. Ini pun tak bisa ditawar. Dalam setiap kesempatan, nilai tambah yang kita berikan mencerminkan seberapa baik kita. Karena kita mati meninggalkan jejak, jadi pastikan nilai tambah yang kita ukir bernilai di mata Tuhan dan manusia.
Kelima, menjadi pemimpin. Setidaknya dimulai dari diri sendiri. Karena jika kita mampu mengendalikan diri, akan lebih mudah mempengaruhi orang lain. Itulah hakekat kepemimpinan.
Nah, ada yang menyangkal dari lima poin di atas? Yang pasti, hidup ini singkat. Waktu yang terlewat tak pernah terulang lagi. Jadi, semua kembali kepada Anda. Untuk apa hidupmu dihabiskan?
Sumber gambar: personal-growth-programs.com
Categories: Tips